MENGENAL BAND KEREN!! MAXIMUM THE HORMONE





Yo semua kali ini saya akan mengenalkan band keren asal jepang ini!! yap Maximum The Hormone!!


Maximum The Hormone adalah band aliran nu-metal, asal Hachiojo, Tokyo. Band yang terbentuk pada tahun 1998 oleh Tsuda Daisuke dan Kawakita Nao bersama dengan mantan anggota Sugi dan Key, setelah beberapa pertunjukan daerah mereka menandatangani kontrak dengan label rock Jepang Sky Record. Dan album pertama mereka A.S.A Crew dirilis.

Pada awalnya Daisuke hanya menulis lagu dengan lirik berbahasa inggris, tapi itu berubah ketika pada tahun 1999, Sugi dan Key meninggalkan band. Maximum The Hormone menulis lagu dan nama band dengan huruf katakana. Kemudian Nao mengajak adiknya, Ryo untuk bergabung yang kemudian disusul oleh Ue-chan.

Pada tahun 2002 band ini meninggalkan Sky Record dan bergabung dengan Mimi Kajiru Record yang kemudian merilis single terbaru "Niku Cup" diikuti album penuh Mimi Kajiru

Setelah itu pada tahun 2004 merilis album Kusoban dan masuk ke sebuah label rekaman besar yaitu VAP. Band ini kemudian merilis album lain, bertajuk Rokkinpo Goroshi dan beberapa lagu Maximum The Hormone seperti "Zetsubou Billy" dan "What's Up People" dijadikan soundtrack dalam anime Death Note dan pada Juli 2008 single "Tsume Tsume Tsume"/"F" dirilis menjadikannya single paling sukses milik Maximum The Hormone.


Member :



Nama : Daisuke Tsuda
Nick : Daisuke-han, Dai
Posisi : Vocal (Screaming, Growling & Rap)

Daisuke adalah otak Maximum The Hormone, dia ambil bagian sebagai vokalis utama untuk screaming dan growling, entah kenapa aku masih tahan sama suara jeritannya, yang unik dari dia adalah suaranya itu loh, bisa berubah-ubah bahkan disuatu lagu dia bisa ngerap dengan suara yang berbeda dan terdengar aneh.


Nama : Nao Kawakita
Nick : Nao
Posisi : Drum, Melodic Backing Vocal

Nao adalah satu-satunya personil wanita dalam band ini, tapi jangan salah, lagu-lagu keren Maximum The Hormone tercipta dari gebukan drum powerfull dari dia, selain megang drum, Nao juga ikut ambil bagian dalam vokal, jadi jangan kaget kalo dalam lagu Maximum The Hormone muncul suara wanita yang tak lain adalah suara Nao.


Nama : Ryo Kawakita
Nick : Maximum The Ryo, Ryo
Posisi : Gitar, Vocal

Bisa dilihat dari marganya Ryo adalah adik dari Nao sang drumer, dia yang pegang gitar sekaligus vokal utama untuk normal voice tanpa scream maupun growl, jangan tanya suara Ryo, bagus, berat agak serak gimana gitu hehehe...


Nama : Uehara Futoshi
Nick : Ue-chan
Posisi : Bass

Bassist yang satu ini keren permainanya, bisa denger sendiri di lagu Maximum The Hormone. Ue-chan kalo konser suka gak pake baju aka pamer tato.




Sumber: hanna-nyan-nyanhttp://hanna-nyan-nyan.mywapblog.com/maximum-the-hormone-2.xhtml

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »
Diberdayakan oleh Blogger.